RSI SITI HAJAR SIDOARJO DUA KALI RAIH JUARA NU JATIM AWARD

Senin, 9 Juli 2018 merupakan hari yang cukup menggembirakan bagi keluarga besar Rumah Sakit Islam Siti Hajar Sidoarjo, Jawa Timur. Pasalnya, setelah melalui seleksi yang ketat di ajang NU Jatim Award 2018 kategori unit usaha NU, RSI Siti Sidoarjo Hajar berhasil meraih kategori terbaik RS tipe B dan berhak menerima tropi juara.

Yang cukup membanggakan, ini adalah penghargaan yang kedua kalinya secara berturut-turut pada tahun sebelumnya, pada kategori yang sama di ajang NU Jatim Award yang diselenggarakan oleh Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur.

"Prestasi kali ini lebih berasa dibanding tahun lalu, karena tahun ini kita berfastabiqul khoirot dengan lebih banyak peserta dari berbagai Rumah Sakit NU Se-Jawa Timur," kata Direktur RSI Siti Hajar Sidoarjo, H Hidayatullah, Rabu (11/7).

Menurutnya, ini semua berkat kekompakan, kerja keras, kecerdasan dan keikhlasan teman-teman civitas hospitalia RSI Siti Hajar Sidoarjo serta berkat kasih sayang dari Allah SWT. "Ini bukan semata-mata kita hebat, tapi karena Allah SWT begitu Maha Welas Asih memberi kemudahan dan keridlaan kepada kita," tutupnya.

RSI Siti Hajar Sidoarjo adalah satu-satunya rumah sakit swasta kebanggan warga NU Sidoarjo. Didirikan oleh Muslimat NU dan dikelola secara profesional oleh BPM (Badan Pelaksana Mabarot) NU Siti Hajar Sidoarjo.

Saat ini RSI Siti Hajar Sidoarjo berkembang pesat menjadi Rumah Sakit rujukan yang terpercaya di Sidoarjo. Didukung oleh tim SDM dan tenaga medis yang berpengalaman serta peralatan medis yang canggih. RSI Siti Hajar Sidoarjo menjadi kategori rumah sakit tipe B, dan juga berhasil meraih predikat Paripurna dalam Akreditasi Versi 2012 oleh Komite Akreditasi Rumah Sakit (KARS)
Selamat Datang di Website Resmi Rumah Sakit Islam Siti Hajar Sidoarjo " Kesembuhan dan Kepuasan Pasien Adalah Segalanya Bagi Kami "